LIPUTAN ONE

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE "LIPUTAN ONE"

Kapolres Bengkayang Gelar Upacara Serah Terima Jabatan Kapolsek Ledo dan Kapolsek Capkala

 


LIPUTANONE.CO.ID - Kepolisian Resor Bengkayang Polda Kalbar menggelar upacara serah terima jabatan Kapolsek Ledo dan Kapolsek Capkala, bertempat di halaman Mapolres Bengkayang, Selasa (8/10) pagi.


Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkayang AKBP Teguh Nugroho, S.H., S.I.K., M.I.K. serta dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Bengkayang, Kapolsek jajaran, personel Polres Bengkayang, dan Ketua Bhayangkari Cabang Bengkayang serta pengurus.


Adapun pejabat yang diserahterimakan yaitu IPTU Muhammad Rokhim, S.H., M.H., yang sebelumnya menjabat Kapolsek Capkala, dimutasi menjadi Ps. Kanit 2 Unit 5 Subdit 2 Ditreskrimum Polda Kalbar. Posisinya kini digantikan oleh IPTU Bambang Rudiyanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kaurbinopsnal Satintelkam Polres Bengkayang.


Sementara itu, IPDA Kasianus, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Ledo, dimutasi menjadi Pama Polres Bengkayang dan digantikan oleh IPDA Nunung Agus Supriyanto, yang sebelumnya bertugas di Polda Kalbar.


Rangkaian serah terima jabatan dimulai dengan pembacaan Keputusan Kapolda Kalbar, diikuti dengan pengambilan sumpah jabatan yang dipandu oleh rohaniawan. Para pejabat baru menandatangani berita acara serah terima, berita acara pengambilan sumpah, dan pakta integritas sebagai bentuk komitmen terhadap tugas dan tanggung jawab baru mereka.


Dalam amanatnya, Kapolres Bengkayang menekankan pentingnya tanggung jawab yang diemban oleh para pejabat baru dan seluruh personel Polres Bengkayang, baik dalam lingkup institusi maupun di hadapan Tuhan Yang Maha Esa. Kapolres juga mengingatkan bahwa jabatan bukan sekadar formalitas, melainkan sebuah amanah yang harus dijalankan dengan dedikasi, profesionalisme, dan etos kerja yang tinggi.


“Saya ingatkan kepada seluruh personel, terutama yang menduduki jabatan baru, bahwa tanggung jawab ini harus diemban dengan serius. Tugas yang diamanatkan kepada saudara bukan hanya dalam lingkup institusi, tetapi juga merupakan tanggung jawab di hadapan Tuhan Yang Maha Esa,” ujar Kapolres.


Lebih lanjut, AKBP Teguh berpesan kepada pejabat baru, IPTU Bambang Rudiyanto sebagai Kapolsek Capkala dan IPDA Nunung Agus Supriyanto sebagai Kapolsek Ledo, untuk segera menyesuaikan diri dengan tugas dan situasi yang ada, terutama dalam pengamanan Pilkada Serentak 2024. Pengalaman mereka diharapkan dapat mempermudah adaptasi dan membawa peningkatan kinerja di masing-masing wilayah.


“Saya harapkan pejabat baru segera menyesuaikan diri dengan situasi yang sedang berlangsung, terutama terkait pengamanan Pilkada 2024. Dengan pengalaman yang dimiliki, saya yakin saudara-saudara dapat beradaptasi dengan cepat dan melaksanakan tugas dengan baik,” lanjut Kapolres.


Kepada pejabat lama, IPTU Muhammad Rokhim dan IPDA Kasianus, Kapolres menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas dedikasi serta kontribusi yang telah mereka berikan selama menjabat. Kapolres juga berharap agar pejabat baru dapat melanjutkan program-program yang telah dirintis oleh pejabat sebelumnya.


maria/NURDIN

Posting Komentar

0 Komentar