LIPUTAN ONE

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE "LIPUTAN ONE"

Pelaksanaan Kunjungan Kerja Kapolda Jambi Irjend. Pol. Krisno H. Siregar. S.I.K, MH, ke Wilayah Hukum Polres Kerinci - Sungai penuh

 


LIPUTANONE.CO.ID  - Acara Penyambutan Kapolda Jambi Irjen. Pol. Krisno H. Siregar, S.I,K., M.H beserta Istri dan Rombongan, di Markas Polres Kerinci, Kamis (24/04/2025). 


Prosesi ini dalam rangka Kapolda Jambi melaksanakan Kunjungan Kerja ke wilayah hukum Polres Kerinci, turut di hadiri Walikota Alfin, SH, Wakil Bupati Kerinci H. Murison serta para Forkopimda Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci.


Dalam Kesempatan baik ini, Walikota Alfin, Wakil Bupati H. Murison,Wakil Ketua DPRD kota Sungai Penuh Hardizal, S. Sos menyambut hangat kedatangan Kapolda Jambi di wilayah hukum Polres Kerinci khususnya di Bumi Sahalun Suhak Saletuh Bedil Kota Sungai Penuh. 


"Selamat Datang Bapak Kapolda Jambi Irjen Pol. Krisno H. Siregar beserta Rombongan di Bumi Sahalun Suhak Saletuh Bedil, Semoga Bapak dan rombongan menikmati perjalanan dan keindahan alam di Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci." Ungkap Walikota 


Sedangkan Wakil Ketua DPRD Hardizal berharap dengan Kunjungan Kerja Kapolda Jambi kali ini bisa mempererat sinergi serta membuahkan hasil yang maksimal untuk kemajuan di Provinsi Jambi. 


"Kepolisian merupakan pengayom masyarakat dan membantu masyarakat dari sisi pelayanan keamanan, ketertiban maka dengan kedatangan Kapolda ke daerah kerinci, kita berharap sinergi diantara kita semakin kuat dalam menjaga ketertiban dan keamanan Kota Sungai Penuh" Ucap wakil bupati kerinci Murison


Beberapa penyampaian disambut baik oleh Kapolda Jambi di antaranya lebih mempererat hubangan yang baik karena dengan hubungan yang baik maka tujuan bersama untuk memajukan Provinsi Jambi akan lebih terarah. (Ekaz Feri)

Posting Komentar

0 Komentar