PWI Aceh Barat Terima Penghargaan pada Peringatan Hari Guru Nasional 2025
MEULABOH – LIPUTANONE | Peringatan Hari Guru Nasional tahun 2025 di Kabupaten Aceh Barat berlangsung istimewa. selasa, 25/11/25. Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh Barat, menerima piagam penghargaan dari Madrasah Tsanawiyah Swasta (MTSs) Harapan Bangsa sebagai bentuk apresiasi atas peran aktif PWI dalam pemberitaan dan dukungan terhadap perkembangan dunia pendidikan di daerah tersebut. Prosesi penyerahan penghargaan digelar di halaman MTSs Harapan Bangsa, Meulaboh, Selasa (25/11/2025). Acara turut dihadiri jajaran dewan guru, para siswa, serta perwakilan dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat. PWI Dinilai Berperan Menyuarakan Pendidikan Kepala MTSs Harapan Bangsa, Suandi, MA , dalam sambutannya menyampaikan bahwa penghargaan tersebut diberikan atas kontribusi PWI Aceh Barat yang selama ini aktif mempublikasikan isu-isu pendidikan, kegiatan sekolah, dan upaya peningkatan mutu belajar-mengajar di Aceh Barat. " Peran media sangat penting dalam membangun persepsi pu...