LIPUTAN ONE

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE "LIPUTAN ONE"

Jelang Idul Fitri, PT BEL Kembali Santuni Anak yatim

 


LIPUTANONE.CO.ID  – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, PT Bara Energi Lestari Kembali salurkann santunan untuk anak yatim dari 14 gampong di sekitar operasional perusahaan.


Pemberian santunan menjelang Hari Raya Idul Fitri ini, merupakan agenda rutin setiap tahun.


Keuchik Gampong Kuta Aceh, Feri Farizal, Rabu (3/4/2024)  menyampaikan terimakasih atas komitmen perusaan yang saban tahun memberikan santunan pada anak yatim.


Tentunya santunan yang diberikan ini sangat bermanfaat bagi anak yatim, apalagi menjelang hari raya seperti ini,” ujarnya.


Dia berharap, semoga santunan anak yatim dan program sosial lainnya dari PT Bara Energi Lestari bisa terus meningkat tiap tahunnya. Agar lebih banyak yang mendapatkan manfaat dari hadirnya perusahaan.


Harapan ini tentunya harus dibarengi dengan dukungan dan saya mengajak agar ke depan baik pemerintah dan masyarakat bisa bersama – sama mendukung hadirnya investasi di wilayah kita, khususnya PT BEL yang saat ini sudah menjalankan kegiatan operasionalnya, sebutnya


Kepala Teknik Tambang PT Bara Energi Lestari, Rahmad Zahri, mengatakan, PT BEL dalam menjalankan program pengembangan masyarakat atau PPM yang menggunakan dana Corporate Social Responcibility (CSR) ini, terus berupaya melakukan hal-hal yang bersinergi dengan tokoh masyarakat, tokoh agama dan visi misi pemerintah tentunya.


Program ini menjadi bukti komitmen dan tanggung jawab perusahaan terhadap anak yatim yang berada di wilayah operasional perusahaan dan Alhamdulillah sama seperti sebelumnya Mitra kerja dan kontraktor yang berada di IUP PT Bel seperti PT Tata Bara Utama turut serta berpartisipasi dalam kegiatan ini, ujarnya.(Samsul rizal)

Posting Komentar

0 Komentar